SOLO (18/10). Minggu malam 16 Oktober teman-teman kita dari KSR PMI unit UNS, baru saja sampai Solo. Setelah dua hari mengikuti Lomba PP dan Inovasi Alat PP antar KSR se-Jateng yeng bertempat di UNDIP Semarang. Jauh-jauh dari Solo ke Semarang, Alhamdulliah tidak sia-sia. karena Tim dari KSR PMI unit UNS yang berjumlah 6 orang, 5 orang peserta dan 1 Official berhasil meraih Podium tertinggi yaitu Juara umum I.
Ada dua jenis Lomba. Pertama, Lomba Pertolongan korban banyak dan Inovasi alat PP (FAIT). Tim lomba pertolongan ada 3 orang yaitu Sucipto, Dini Romdhoni dan Dedi Santoso. Mereka berhasil menyabet juara 1 di susul UNNES dan AKBID Ngudi Waluyo Semarang. sedangkan untuk First Aid Inovation tool(FAIT), diwakili oleh Tri Lugianto (Komandan) dan Dimas Trisuseno. Untuk FAIT berhasil menyabet juara 3. setelah UNIKA dan UNNES. Meskipun FAIT hanya merebut juara 3, tetapi Point PP bernilai 70% sedang FAIT hanya 30%, sehingga point tertinggi dapat kami raih.
Untuk Lomba FAIT, KSR UNS meluncurkan Inovasi alat yang dinamakan THE BULURAH. The Bulurah adalah kepanjangan dari Bidai Ulur Praktis dan Murah. Bidai ini konsepnya adalah di ulur, jadi dapat diseuaikan dengan panjang bagian tubuh yang akan ditangani. kelebihan lain adalah Tali pengikat yang langsung terpasang pada bidai sehingga tidak perlu lagi mngeluarkan mitella sebagai pengikat. berikut gambar design Untuk The Bulurah :
The Bulurah
berikut moment – moment sebelum dan pasca lomba yang di abadikan dalam sebingkai lensa kamera :
sebelum lomba
momen kemenangan
semoga kemenangan ini menjadikan motivasi untuk lebih berprestasi dan semakin iklas mengabd. amin,
(KSR PMI UNIT UNS)